Deng Ile: 8 Dasar SEO yang bisa diterapkan pada bisnis kecil

Maret 27, 2016

8 Dasar SEO yang bisa diterapkan pada bisnis kecil


8 Dasar SEO yang bisa diterapkan pada bisnis kecil - Belajar teknik dasar SEO yang bisa diterapkan pada bisnis adalah hal yang menguntungkan, kenapa? simak penjelasan berikut. Selain bisa mengedukasi juga anda bisa anda terapkan dengan mudah.

SEO atau Search Engine Optimization merupakan istilah yang biasa di pakai oleh para penggiat dunia maya. Entah apakah mereka blogger atau mereka adalah seorang web developer. SEO adalah jalan yang dipakai/ditempuh agar konten yang akan/telah dibuat bisa muncul pada SERP (Search Engine Result Page).
Lalu apa keuntungan menerapkan SEO dalam menjalankan bisnis?

SEO merupakan proses rumit yang melibatkan ketelitian dan riset yang cukup memakan waktu. Mempelajari SEO butuh ketekunan, bahkan saya pun masih sering melakukan kesalahan dalam menerapkan SEO yang telah dipelajari.
Prinsip dasar bisnis bukan ada dimana-mana tapi bisnis itu ADA dan dibutuhkan. Bisnis yang baik adalah bisnis yang menyediakan kebutuhan/keinginan orang. Dengan demikian barang yang anda sediakan pasti akan dicari bukan?
SEO adalah sedikit jalan yang bisa membuat bisnis anda "MUNCUL" ketika dicari "Pada Mesin Pencari". Pada dasarnya SEO menggiring para pengguna di mesin pencari "misal:google" menuju anda. SEO membuat anda kelihatan terpercaya dan kharismatik di dunia maya. Visitor yang tertariklah yang pada akhirnya memutuskan untuk membeli/membayar hingga SEO bahkan bisa membuat visitor anda dengan sukarela mempromosikan barang anda. Thats the Big Thing!

Mudahnya untuk lebih mengerti SEO sebaiknya kita langsung melihat apa saja dasar SEO itu. Untuk bisnis anda cukup menerapkan teknik dasar SEO yang dijabarkan dibawah:

1. Riset Kata Kunci (Keyword Research)


Ketahui apa dicari oleh pelanggan anda. Anda bisa menggunakan Google Keyword Planner. Kemudian Gunakan SEMrush untuk mengetahui kata kunci apa yang digunakan oleh kompetitor anda.

Sangat perlu untuk menargetkan keyword pada bisnis yang anda jalankan. Contoh: Jual Baju kaos,  tapi baju yang anda jual adalah baju kaos menggambarkan citra makassar. Maka harusnya anda menggunakan keyword "Jual Baju Makassar".

2. Blog


Tulis konten yang relevan, menarik yang bisa dibagikan oleh audiens anda. gunakan gambar, video, tips, berita dan lain sebagainya. Jangan lupa, gunakan keyword pada konten yang anda buat.

Contoh: Buat postingan "Review Jual Baju Makassar" beserta testimoni pelanggan. jelaskan bagaimana bisnis anda bejalan dan modal/omset yang anda kelola. Testimoni pada dasarnya sangat ampuh dalam membangun kepercayaan orang-orang terhadap bisnis anda.

Jangan lupa: membuat postingan yang berisi pertanyaan yang kemunkinan muncul dari pelanggan. lengkap dengan jawaban / atau tanggapa anda terhadap pertanyaan tersebut. Hal ini dapat mengedukasi pelanggan agar mengetahui bisnis anda.

Keuntungan SEO: Setiap postingan blog yang anda tayangkan berpeluang muncul pada pencarian google.

3. Google+ Business


Buat profil bisnis di Google+ businees, lihat disini: http://google.com/+/busineess/
lengkapi dengan keyword yang unik serta penjelasan tentang bisnis anda beserta lokasi anda.

Keuntungan SEO: Bisnis anda akan tampil pada halaman pencarian berdasarkan keyword yang anda atur.

4. SEO Onpage


Buat judul yang unik, meta description, URLs dan Konten. dengan membuat halaman tambahan dapat membantu dalam menarget kata kunci baru serta mengirim sinyal ke mesin pencari.

Contoh: Jika anda hanya menjual baju makassar maka gunakan kata kunci Jual baju makassar pada halaman utama anda. Anda bisa menambahkan berita lain yang relevan dengan bisnis anda atau relevan dengan barang yang anda jual.

5. Besarkan Volume Pengiklanan


Review, Sosial media, PPC, email, kunjungan blog, tampilkan ads, forum, facebook dapat mengundang traffic ke halaman anda. lakukan evaluasi terhadap saluran yang anda buat beserta budget yang anda gunakan untuk mengetahui mana yang bekerja lebih baik.

6. Diversify Action


Pastikan pengunjung situs anda melakukan aksi yang anda inginkan. Anda mengingikan visitor membeli produk di OL shop anda misalnya? katakan pada mereka kenapa anda harus membeli  barang tersebut. Misalnya. barang tersebut telah dibeli oleh beberapa orang dan mereka puas bahkan sedihnya bulan depan tak akan ada lagi produksi barang seperti ini.

7. SEO and CMS


SEO bekerja lebih efisien pada CMS. Content management system (CMS) merupakan cara yang  efisien untuk menayangkan konten dan mengelola SEO. Contoh CMS yang banyak digunakan semisal wordpress.

Keuntungan SEO: Plug-in seperti Yoast dapat membantu anda mengontrol SEO-Onpage. Atau Plug-in super chace bisa membantu halaman anda dapat loading lebih cepat. kecepatan waktu load halaman dapat mempengaruhi ranking situs anda.

8. Go-Mobile


Desain Web yang responsive dapat bekerja baik pada perangkat mobile, tablet maupun desktop. Pastikan ketika visitor membuka situs anda baik pada desktop ataupun mobile berada pada domain yang sama. Pada saat ini banyak CMS yang menyediakan template yang responsive.

Nah inilah 8 Dasar SEO yang bisa diterapkan pada bisnis, namun sebenanrnya masih ada banyak teknik SEO. hanya saja level tersebut jelas lebih tinggi tingkat kerumitannya dan butuh lebih banyak waktu untuk mempelajarinya. Sepertinya sudah saatnya anda kembali mengurusi bisnis anda. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post a Comment